di saat aku sering membandingkan diriku dengan orang lain. melihat kelebihan-kelebihan orang lain dan merasa rendah diri dengan semua kekurangan yang aku miliki. Allah mengingatkanku dengan caranya. membuatku bersyukur dengan apa yang ku miliki pada diriku. memiliki mata untuk melihat, hidung untuk bernafas, telinga untuk mendengar dengan jelas, bibir untuk bicara, dan anggota tubuh lainnya yang lengkap tiada cacat.
dan aku sadar akan satu hal "bahwa Allah menciptakanmu dalam sebaik-baiknya bentuk". jadi, bagaimanapun kondisimu, itulah yang terbaik untukmu dari Allah.
di saat aku merasa apa yang ku punya dalam hidup ini masih kurang. Allah pun kembali mengingatkanku. membuatku bersyukur dengan apa yang ku miliki dalam hidup. orang tua yang lengkap. hidup tercukupi. pendidikan terjamin. tentunya keluarga yang sangat sangat menyayangiku.
di saat aku merasa hidup ini terasa hampa. tidak berarti. Allah pun kembali mengingatkanku. membuatku bersyukur dengan apa yang ku miliki. kesempatan untuk bernafas. kesempatan untuk melakukan banyak hal selagi hidup. dan membuatku sangat menghargai waktu dan kesempatan yang masih diberikan selama aku hidup. untuk membanggakan kedua orang tuaku. untuk membahagiakan orang-orang yang ku sayangi.
dan di saat aku merasa semangat yang ku miliki mulai redup. aku mulai malas-malasan menjalani aktifitasku. tanpa lelah Allah kembali mengingatkanku. membuatku bersyukur dengan apa yang ku miliki. dengan segala berkah dalam hidupku. apa yang ku inginkan insya Allah bisa kudapatkan.
aku bersyukur dengan semua yang aku terima dalam hidup ini. susah, senang, tangis, bahagia, maupun duka. aku bersyukur aku dapat merasakan itu semua. karena didalamnya terdapat pelajaran berharga yang tak bisa kudapatkan pada buku-buku yang sering ku baca atau pada nasihat-nasihat tetuahku. semua itu ku dapatkan melalui pesan tanpa kata.
terima kasih Allah atas segala yang telah Engkau berikan. teruslah ingatkan aku jika aku melai lengah. karena tanpaMU aku bukanlah siapa-siapa.
15 Mei 2012
15:10 WITA
di sore hari yang cerah
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar